Skip to main content
Jellykom Blog

follow us

Cara Pasang Iklan Adsense di Blog AMP

Jellykom.com - AMP merupakan projek yang telah dirilis google sejak tahun 2016 silam untuk memprcepat akses halaman pada device seluler seperti smartphone, tablet dll. Karena hal tersebut, banyak diantara sobat blogger yang mulai menerapkan tema blog AMP di situs masing-masing demi mengikuti perkembangan zaman.

AMP sendiri sebenarnya sama-sama ditulis menggunakan HTML AMP, sedikit terdapat perbedaan dibandingkan dengan HTML standar karena terdapat beberapa batasan, salah satunya javascript. Nah, karena ada perbedaan dalam penulisan kode HTML tersebut, maka kode untuk memasang iklan adsense di blog AMP juga akan mengalami beberapa perubahan agar sesuai.

Baca juga :
Tips Mengatasi Anti Copy Pada Blog/Web
Cara memasang iklan adsense di blog AMP sendiri tidak susah kok sob, sobat hanya perlu mengambil kode ads client dan kode ads slot yang kemudian dimasukan ke kode HTML AMP. Caranya gimana? silahkan simak dibawah ini

Bisanya kode iklan adsense seperti dibawah ini kan sob. Nah, kode data-ad-client dan data-ad-slot itulah yang nantinya sobat butuhkan.

<script async src="//pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js"></script>
<ins class="adsbygoogle"
style="display:block"
data-ad-client="ca-pub-1234567891234567"
data-ad-slot="1234567890"
data-ad-format="auto"></ins>
<script>
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});
</script>

1. Cara Pasang Iklan Adsense di Atas Postingan atau Header (Paro Atas)

Sebenarnya tidak hanya di atas postingan atau header saja sih, tapi tempat paling optimal adalah disana. lokasi paro atas adalah tampilan layar saat halaman blog dibuka pertama kali sebelu sobat scroll kebawah.

Untuk penempatan iklan di paro atas, sebaiknya sobat seting dengan ukuran tinggi tetap, tetapi sebaiknya 100px dan buat lebar menjadi responsif sehingga dapat menyesuaikan ukuran halaman/layar. Kemudian silahkan sobat ambil kode data-ad-client dan data-ad-slot lalu masukan kedalam kode dibawah ini

<amp-ad
layout="fixed-height"
height=100
type="adsense"
data-ad-client="ca-pub-1234567891234567"
data-ad-slot="1234567890">
</amp-ad>

2. Cara Pasang Iklan Adsense didalam Postingan atau Setelah discroll (Paro Bawah)

Untuk penempatan iklan jenis ini dianjurkan diletakan didalam atau dibawah postingan atau juga pada tempat yang muncul setelah halaman discroll.

Untuk ukuran iklan adsense sendiri dianjurkan menggunakan unit iklan 250px, baik menggunakan layout fixed-height ataupun mengatur ukuran slot iklan secara manual.

Kemudian silahkan sobat ambil kode data-ad-client dan data-ad-slot lalu masukan kedalam kode dibawah ini

<amp-ad
data-ad-client='ca-pub-1234567891234567'
data-ad-slot='1234567890'
height='250'
layout='fixed-height'
type='adsense'>
</amp-ad>

atau

<amp-ad
layout="responsive"
width=300
height=250
type="adsense"
data-ad-client="ca-pub-1234567891234567"
data-ad-slot="1234567890">
</amp-ad>

Dan yang terahir, pastikan sobat sudah memasang amp-ad script di blog AMP sobat. Jika belum menemukan kode
<script async custom-element="amp-ad" src="https://cdn.ampproject.org/v0/amp-ad-0.1.js"></script>
di template sobat, silahkan pasang kode amp-ad tersebut dan letakan dibawah kode <head> atau diatas kode </head>

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar