Skip to main content
Jellykom Blog

follow us

Cara Unlock Bootloader Asus Zenfone Max M1 (ZB555KL) Dengan dan Tanpa PC

Halo sob Jellykom, kali ini saya akan membuat tutorial tentang cara unlock bootloader pada Asus Zenfone Max M1 (ZB555KL). Tutorial menggunakan dukungan official unlock Asus untuk mendapatkan kode unlock pada Asus Zenfone Max M1 kalian.

Seperti yang sudah kita ketahui, sebelum menginstal TWRP, smartphone Asus Zenfone Max M1 (ZB555KL) sobat pasti harus dibuka kuncinya atau biasa disebut UBL (Unlock Bootloader). Tapi sebelum itu, harus sobat ketahui jika sobat melakukan unlock bootloader, sobat dapat menghilangkan klaim garansi. Namun, dengan Unlocking Bootloader sobat dapat melakukan banyak hal seperti menginstal file TWRP, Flash Rooting Zip atau custom ROM pada ponsel sobat dengan bebas.

Daftar Isi

Untuk melakukan unlock bootloader pada si 'Maxi', sobat dapat mudah dengan mengikuti tutorial sederhana ini Unlock Bootloader di Asus Zenfone Max M1 (ZB555KL). Meskipun melakukan UBL dengan cara official atau resmi dari untuk Asus Zenfone Max M1 (ZB555KL), seperti yang sudah saya sebutkan diatas, hal tersebut akan tetap menghilangkan garansi. Jadi jika sobat berencana untuk unlock bootloader pada Asus Zenfone Max M1 (ZB555KL), maka selalu lebih baik menunggu sampai garansi sobat berakhir. Dalam kasus jika sobat memiliki unlock bootloader, maka sobat selalu dapat me re-lock bootloader pada ponsel sobat kapan saja.


Arti Unlock Bootloader

Buat sobat yang belum tahu UBL, simak penjelasan ini terlebih dahulu. Bootloader adalah kode yang berjalan pada saat kita menyalakan ponsel. Kode ini menginisialisasi beberapa hardware kemudian memuat kernel dan ramdisk, yang akan membuat proses boot berjalan. Nah, proses ini dikenal sebagai Bootloader. Konsep yang sama berlaku untuk semua hal teknis seperti Laptop, PC, Ponsel Cerdas dan perangkat semacam itu, mungkin kalau di PC/Laptop/Komputer sobat bisa menyamakannya dengan BIOS kali ya...

Setiap produsen Android dari berbagai merk hampir kebanyakan mengunci bootloader pada ponsel mereka meskipun hal tersebut adalah Open Source (sumber terbuka). Jadi jika sobat ingin mencoba CUSROM (Custom ROM), Install TWRP atau Root, tidak mungkin bisa dilakukan tanpa Unlock Bootloader. Jadi, Produsen membuat kebijakan (ada di buku garansi biasanya) melakukan Unlocked Bootloader akan membatalkan garansi.

Sebelum melakukan tutorial ini, saya ingatkan sekali lagi. Dengan melakukan UBL ini, sobat akan kehilangan garansi ponsel sobat. Dan kadang-kadang jika sobat tidak membaca langkah-langkah dengan benar atau melakukan sesuatu yang salah akan menyebabkan ponsel sobat brick. Jadi baca baik-baik sebelum melakukan tutorial ini.


Langkah-langkah Unlock Bootloader (UBL) di Asus Zenfone Max M1 (ZB555KL):

Nah, Di sini kita akan memandu sobat untuk melakukan unlock bootloader, namun sebelum itu download driver dan toolsnya dulu di PC sobat.

Hal yang perlu diperhatikan:

Hanya untuk Asus Zenfone Max M1 (ZB555KL)
Charge baterai ponsel sobat setidaknya 70% atau lebih (agar tidak drop ditengah proses)
Lakukan backup untuk jaga-jaga

Metode Pertama: Unlock bootloader Asus Zenfone Max M1 (ZB555KL) menggunakan Aplikasi resmi dari Asus Tanpa PC

1. Buka link ini dan download aplikasi Unlock Device Tools Apk.
2. Pilih OS: 'Android' pada opsi Please select OS
3. Pada bagian utilities, tekan tombol Download


4. Install aplikasi UnlockApp_ZE620KLxxxxxxxx.apk yang sudah terdownload tadi di Zenfone Max M1 ZB555KL sobat.
5. Buka aplikasi Unlock Device Tools lalu ceklis pada bagian Agree


6. Tekan tombol Press to Unlock your device
7. Done


Metode Kedua: Unlock bootloader Asus Zenfone Max M1 (ZB555KL) melalui fastboot (Dengan PC)

Pertama-tama, sobat perlu menyiapkan bahan dibawah ini

1. Jika bahan diatas sudah disiapkan, aktifkan USB Debugging melalui menu Developer Options pada ponsel sobat. Jika Developer Option tidak/belum muncul, ikuti cara dibawah ini

Buka Settings > About > Software Information > More > Kemudian tekan Build Number sebanyak 7-8x sampai muncul pesan “Developer option enabled”

Kemudian kembali ke Setting > Developer Option. Lalu aktifkan USB Debugging dan OEM Unlock.


2. Install Driver USB Android di PC sobat.

3. Install Minimal ADB Fastboot

4. Buka Minimal ADB Fastboot (Akan tampil jendela CMD)


5. Sambungkan ponsel sobat ke PC menggunakan Kabel USB.

6. Langkah selanjutnya adalah untuk boot ponsel sobat ke bootloader / fastboot dengan mengikuti dua cara di bawah ini. (pilih salah satu saja sob)

Cara 1: Pertama Matikan telepon sobat dan tunggu 4-5 detik setelah layar mati. Lalut ekan dan tahan tombol Power dan Volume + bersama-sama sampai muncul menu bootloader

Cara 2: Pada jendela CMD yang sama (pada komputer), sobat dapat mengetik perintah:
adb reboot-bootloader


(untuk metode diatas, sobat harus menyambungkan ponsel sobat ke PC dengan Kabel USB)

7. Jika sudah masuk bootloader/fastboot, maka sekarang tahap Unlock, caranya yaitu masukkan perintah dibawah ini pada menu CMD:
echo > key.txt

Sekarang Unlock bootloader dengan memasukkan perintah
fastboot oem get_unlock_key key.txt

Selamat! sobat sudah melakukan UBL pada Asus Zenfone Max M1 ZB555KL sobat!
Sekarang reboot bootloader sobat lagi untuk mengkonfirmasi apakah bootloader sukses di unlock. Untuk memeriksanya, masukkan perintah
fastboot reboot-bootloader

8. Sekarang sobat dapat merestart ponsel sobat dengan memasukkan perintah di bawah ini
fastboot reboot

atau hanya dengan menekan dan menahan tombol power selama beberapa detik.

Setelah melakukan UBL (Unlock Bootloader) pada Asus Zenfone Max M1 ZB555KL sobat, maka sobat bisa bebas menginstall Custom ROM, TWRP, dan melakukan Rooting.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar